Prayan, Sendangsari, Minggir, Sleman, Yogyakarta

Thursday, November 17, 2022

Pemilihan Ketua OSIS SMP Negeri 1 Minggir Masa Bakti 2022/2023

Dalam rangka memberikan pendidikan demokrasi melalui pengalaman praktis, maka untuk pemilihan ketua OSIS SMP Negeri 1 Minggir masa bakti 2022/2023 dilakukan dengan sistem pemungutan suara oleh seluruh warga sekolah. Tahapan-tahapan pemilihan Ketua OSIS dimulai dari pemilihan calon ketua OSIS yang dipilih dari peserta didik kelas VII dan VIII, yang mempunyai kecakapan dan jiwa kepemimpinan. Para calon ketua OSIS menyampaikan visi dan misi untuk menjelaskan program kerja yang akan dilakukan. Proses seleksi memperoleh 3 pasangan calon ketua OSIS, yaitu Berlintang Cesha N. P (VIII F) dan Fahri Akbar S. (VII E), Adnan Faturrachman (VIII C) dan M. Alfan Hendriansyah (VII E), Gustiwi Apriningtyas (VIII G) dan Elisabeth Gentur Widya Ratri (VII E).

Pembina OSIS dan panitia pelaksanaan pemilihan ketua OSIS memastikan proses demokrasi di sekolah melalui pemilu ketua OSIS dilakukan secara Jurdil (Jujur dan Adil). Kegiatan pemilihan Ketua OSIS diharapkan bisa membekali siswa berupa karakter dan kecakapan untuk menjadi warga negara yang baik. Siswa menjadi tahu bagaimana prosedur pemilihan umum yang benar. Pemilihan ketua OSIS dilaksanakan dengan sebaik-baiknya, sportif dan bertanggung jawab serta tidak menimbulkan konflik setelah pelaksanaan pemilihan ketua OSIS.

Setelah melewati proses seleksi, kampanye dan pemilihan, tibalah saat pengumuman hasil pemilihan Calon Ketua dan Wakil Ketua OSIS SMP Negeri 1 Minggir Masa Bhakti 2022/2023. Pemilihan telah dilaksanakan pada hari Kamis, 20 Oktober 2022, diikuti oleh seluruh siswa kelas VII, VIII, IX, Bapak Ibu Guru Karyawan dan berjalan dengan baik dan lancar.

Selamat kepada … 🎉🎉🎉

PASLON NO 01 Berlintang Cesha N. P dan Fahri Akbar S.

Mendapat dukungan suara terbanyak. Semoga amanah, mampu mengemban tugas dengan baik dan memajukan OSIS SMP Negeri 1 Minggir. Tetap semangat untuk paslon yang belum terpilih, tetap semangat dan mendukung kemajuan OSIS sekolah tercinta, karena kalian hebat 🥳

Share:

STUDY TOUR SMP NEGERI 1 MINGGIR TP. 2022/2023

Kegiatan Studi Tour merupakan program sekolah yang direncanakan setiap tahunnya untuk siswa kelas VIII/IX SMP Negeri 1 Minggir. Namun karena adanya pandemic covid 19 yang muncul tahun 2020, maka kegiatan studi tour terhenti selama 2 tahun. Setelah adanya kelonggaran PPKM dan sekolah sudah mulai melakukan pembelajaran tatap muka dengan era new normal maka Tahun Pelajaran 2022/2023 SMP Negeri 1 Minggir merencanakan ke studi tour siswa kelas IX ke Jakarta – Bandung.

Studi tour dilaksanakan mulai tanggal 13 Oktober 2022 – 16 Oktober 2022. Tempat yang  dikunjungi sebagai objek Studi Tour diantaranya GSA/ODS, Dunia Fantasi (Dufan), Pantai Ancol, Farm House, PP Iptek Sundial, Museum Asia-Afrika dan Cibaduyut. Peserta kelas IX total seluruh siswa yang ikut 200 Siswa + 13 Guru & Staff Karyawan dengan menggunakan 5 BUS.

Kegiatan belajar sambal berwisata ini dimaksudkan agar siswa memperoleh tambahan wawasan dan pengetahuan yang berguna, siswa memiliki semangat belajar dan dari segala yang diperoleh dapat meningkatkan keimanan dan ketaqwaan kepada Tuhan YME.

Share:

Blogroll

About